Cara Cek Data PNS Berdasarkan Nama
Sekarang cukup marak berita ada PNS jadi-jadian yang merugikan masyarakat. Seperti berita beberapa waktu lalu ada yang mengaku-ngaku PNS pajak tapi ternyata dia adalah PNS gadungan / Palsu.
Langkah yang bisa dilakukan sebenernya adalah dengan melakukan cek dan ricek data PNS yang datang dari identitasnya atau dari surat tugasnya.
Sayangnya alat untuk mengecek data PNS saat ini hanya berdasarkan NIP dan itu bisa dilakukan melalui menu profile PNS di website Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Salah satu cara untuk cek PNS berdasarkan nama sejauh ini ya mengandalkan hasil pencarian google.
Semisal kita ingin memastikan apakah Surpiani adalah seorang PNS atau bukan. Carilah di pencarian google dengan kata kunci Supriani+NIP maka akan dihasilkan beberapa hasil pencarian seperti Surpiani, S.E; NIP. 19690302 199803 2 007.
Nah dari hasil pencarian itulah kita bisa pastikan lagi dengan memasukkan data NIP PNS nya di menu profile web bkn.
Begitulah cara mencari data PNS berdasarkan nama. Memang belum ideal dan banyak kekurangan. Seharusnya dengan pendataan ulang PNS secara elektronik kemarin BKN memiliki data PNS yang lengkap dalam bentuk elektronik yang bisa diakses publik. Paling tidak untuk jaga-jaga masyarakat dari aksi PNS abal-abal atau PNS bodong.