Cara (Akses) Ke Balai Diklat Keuangan Jogjakarta Dengan Transportasi Umum

Balai Diklat Keuangan Jogjakarta atau disingkat dengan BDK Jogja sering dikunjungi oleh masyarakat setiap tahunnya, karena hampir setiap tahun jika ada penerimaan pegawai kementerian keuangan baik yang melalui jalur STAN maupun penerimaan umum maka BDK Jogja menjadi panitianya.

BDK Jogja sendiri terletak di Purwomartani, Jalan Solo – Jogja Km.11, Sleman.

Lokasi dekat dengan bandara Adi Sucipto.

Tapi untuk transportasi umum yang melintasi di sana paling memungkinkan adalah dengan:
1. Travel
ada beberapa jenis travel yang jurusan semarang-jogja mau mengantarkan sampai ke lokasi. Pengalaman penulis pernah menggunakan rahayu travel dan ramasaksi travel mau mengantarkan sampai tujuan. Dengan tambahan ongkos 40.000.

  1. Bus Antar Kota -Bus Trans Jogja

Jika dari semarang, maka turun di terminal Jombor lalu lanjut dengan bus trans Jogja

  1. Bus Antar Kota- Taksi

Jika dari semarang, sampai di terminal Jombor, lanjut dengan Taksi.